Senin, 19 Oktober 2009

Catatan Perjalanan Ke Karanganyar

Berikut ini catatan perjalanan selama di Karanganyar, biar besok kalo kesana lagi tinggal buka catatan ini.

Naik angkot kuning karanganyar Rp 2000
Naik bis karanganyar-terminal solo Rp 4000
Naik bis EKA patas AC Solo-Jogja Rp 10.000 (kirain diatas 15rb)
Travel Melati (Solo-Jogja) terakhir tutup jam 5 sore (Rp 30rb), lebih murah naik PATAS AC,

Ada apa di Karanganyar:
- ATM Mandiri & BCA sudah masuk karanganyar
- Bimbel Primagama sudah ada di Karanganyar
- Warung makan SS (Spesial Sambal) ternyata ada di Karanganyar
- Alun-alun kota Karanganyar mirip alkid jogja. malem2 ada yang pacaran di tengah lapangan
- Kolam renang sudah lama ada di Karanganyar
- Swalayan Mitra seperti sekelas Mirota Kampus yang terbesar di Karanganyar
- Pom Bensin sudah ada banyak
- Dealer motor sudah banyak
- Kuliner yang khas Karanganyar sepertinya tidak ada/belum nemu
- Di taman seberang rumah Bupati kalo malam ada pasar malem dan ada yang jual telur goreng kecil-kecil (Rp 2000). Itu aja yang unik
- Jalan Utama di Karanganyar lebih lebar daripada Jalanan di Jogja
- tata kota di Karanganyar lebih baik, jalanan di gang sudah aspal lebar-lebar.
- Tidak ada gang sempit atau gang buntu seperti yang banyak ditemukan di Jogja
- Ada akademi peternakan (APEKA)
- Ada akademi perawat (Akper 17)
- Ada sekolah baby sitter (di kadipiro)
- Ada sasana tinju
- Bu Rina terpilih kedua kalinya sebagai Bupati Karanganyar
- Kontrakan bakso ceker di kadipiro 4X8 mtr  ditambah sedikit teras belakang (10jeti). Ternyata sudah mahal
- Bejen itu kalo dipikir2 jalannya Simpang Lima

Tidak ada komentar:

Posting Komentar